Selasa, 10 April 2012

Mobil Karyawan Perkebunan Disatroni Bandit Pecah Kaca

Indralaya, Jurnal Sumatra
Para pemilik kendaraan minibus yang parkir di kawasan Indralaya Ogan Ilir (OI) sebaiknya waspada penuh. Sebab dalam dua bulan ini sudah tiga kasus aksi bandit pecah kaca yang menimpa pemilik mobil.

Baru terjadi, Senin (9/4/2012) pukul 10.00, di halaman tumah makan Linggar Sari Tahu Sumedang Jalintim Km 26 Desa Pulau Semambu Indralaya Utara OI. Korbannya Niko (45) karyawan PT Serve Pertanian Nusantara Mandiri Muaraenim.

Kaca samping kiri belakang mobil Toyota Avanza BG 1212 MQ miliknya yang ia parkir di rumah makan Tahu Sumedang dipecah bandit. Pelaku yang belum diketahui identitasnya itu berhasil menggasak satu buah tas berisi laptop berikut dokumen penting lainnya.

Ipin (37), warga Desa Penanggiran Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muaraenim yang menjadi supir korban menerangkan ia menjemput Niko dari Bandara Palembang. Langsung berangkat ke Muaraenim. Karena lapar, Niko mengajaknya sarapan di rumah makan dan mereka pilih rumah maka tahu sumedang.

"Dak tahunya kejadian ini," ungkap Ipin.

"Kejadian ini kami kabari ke pemlik rumah makan, mereka ngaku kalau di wilayah Indralaya, memang sudah sering terjadi aksi maling dengan pecah kaca mobil," terang Ipin sembari menambahkan kasus tersebut mereka laporkan ke Polres OI.

Kasat Reskrim Polres Oi, AKP Yuskar Effendi membenarkan telah menerima laporan kejadian pencurian dengan pemberatan.

Yuskar menghimbau kepada masyarakat untuk waspada dan tidak meninggalkan barang berharga dalam mobil. "Memang sudah ada tersangka bandit pecah kaca ini kami tangkap,  ini berarti ada kelompok lain," jelas Yuskar. (srp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selasa, 10 April 2012

Mobil Karyawan Perkebunan Disatroni Bandit Pecah Kaca

Indralaya, Jurnal Sumatra
Para pemilik kendaraan minibus yang parkir di kawasan Indralaya Ogan Ilir (OI) sebaiknya waspada penuh. Sebab dalam dua bulan ini sudah tiga kasus aksi bandit pecah kaca yang menimpa pemilik mobil.

Baru terjadi, Senin (9/4/2012) pukul 10.00, di halaman tumah makan Linggar Sari Tahu Sumedang Jalintim Km 26 Desa Pulau Semambu Indralaya Utara OI. Korbannya Niko (45) karyawan PT Serve Pertanian Nusantara Mandiri Muaraenim.

Kaca samping kiri belakang mobil Toyota Avanza BG 1212 MQ miliknya yang ia parkir di rumah makan Tahu Sumedang dipecah bandit. Pelaku yang belum diketahui identitasnya itu berhasil menggasak satu buah tas berisi laptop berikut dokumen penting lainnya.

Ipin (37), warga Desa Penanggiran Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muaraenim yang menjadi supir korban menerangkan ia menjemput Niko dari Bandara Palembang. Langsung berangkat ke Muaraenim. Karena lapar, Niko mengajaknya sarapan di rumah makan dan mereka pilih rumah maka tahu sumedang.

"Dak tahunya kejadian ini," ungkap Ipin.

"Kejadian ini kami kabari ke pemlik rumah makan, mereka ngaku kalau di wilayah Indralaya, memang sudah sering terjadi aksi maling dengan pecah kaca mobil," terang Ipin sembari menambahkan kasus tersebut mereka laporkan ke Polres OI.

Kasat Reskrim Polres Oi, AKP Yuskar Effendi membenarkan telah menerima laporan kejadian pencurian dengan pemberatan.

Yuskar menghimbau kepada masyarakat untuk waspada dan tidak meninggalkan barang berharga dalam mobil. "Memang sudah ada tersangka bandit pecah kaca ini kami tangkap,  ini berarti ada kelompok lain," jelas Yuskar. (srp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar